Kamis, 14 Februari 2013

DIFUSI


DIFUSI
A. TUJUAN
·         Siswa dapat Menjelaskan prinsip dasar mekanisme transport pada makhluk hidup melalui proses difusi
·         Siswa dapat membedakan prinsip dasar difusi
B.   DASAR TEORI
Difusi adalah penyebaran molekul zat dari konsetrasi (kerapatan) tinggi ke konsentrasi rendah, tanpa menggunakan energi. Secara spontan, molekul zat dapat berdifusi hingga dicapai kerapatan yang sama dalam suatu ruangan, misalnya setetes parfum akan menyebar ke seluruh ruangan (difusi gas didalam medium udara), molekul sesendok gula akan menyebar ke seluruh volume air di gelas meskipun tanpa diaduk (difusi zat padat di dalam medium air), hingga kerapatan zat itu merata.

C.   ALAT DAN BAHAN
·         ALAT:
1.Gelas ukur
·         Bahan:
1.      Tinta
2.      Air
D. CARA KERJA
a.      Siapkan air ke dalam gelas ukur
b.      Masukan setetes tinta ke dalam air tersebut
c.       Amati pergerakan yang terjadi dengan seksama
E. HASIL PENGAMATAN




F. PEMBAHASAN
Pada saat tinta di tuang ke dalam gelas ukur yang berisi air jernih, tinta perlahan membuat permukaan air menjadi hitam kemudian turun ke dasar permukaan air. Dan setelah di diamkan beberapa saat air yang sebelumnya berwana bening berubah menjadi warna hitam seperti warna tinta.

G.   DISKUSI
1.      Apa yang terjadi pada eksperimen difusi ?
Saat cairan tinta (hipertonik) kedalam air ( hipotonik ) yang terjadi adalah tinta mengubah dan bercampur dengan air sehingga warna air berubah menjadi seperti warna tinta.

2.      Apa yang dapat disimpulkan dari eksperimen tersebut ?
 Difusi merupakan pergerakan atau perpindahan partikel atau molekul suatu zat(padat,cair, atau gas) dari tempat yang berkonsentrasi tinggi ketempat yang berkonsentrasi rendah, baik melewati membrane atau puntidak.

H. KESIMPULAN
a.      Transportasi zat melalui membran sel dapat dilakukan dengan cara transportasiaktif dan transportasi pasif.
b.      Difusi merupakan pergerakan atau perpindahan partikel atau molekul suatu zat(padat,ca ir, atau gas) dari tempat yang berkonsentrasi tinggi ke tempat yang berkonsentrasi rendah, baik melewati membran ataupun tidak.
c.       Molekul berukuran kecil dapat melewati membran sel dengan dua cara, yaitu dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah, atau bisa juga menuruni gradien konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah.

 I. DAFTAR PUSTAKA
http://iirc.ipb.ac.id/jspui/bitstream/123456789/33421/1/Permeabilitas%20Membran%20Sel.pdf.
http://www.tpb.ipb.ac.id/files/materi/bio100/Materi/osmosis.html.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar